[caption id="attachment_998" align="aligncenter" width="500"] Ilustrasi intensif RT[/caption]
BANDARLAMPUNG, FS-Jeritan ketua rukun tetangga (RT) mendapat balasan baik dari pemerintah Bandarlampung yang berencana akan mencairkan insentif itu yang rencananya akan dibayarkan pada awal Mei mendatang.
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bandarlampung Trisno Andreas mengatakan bahwa pihaknya akan segera membayar insenif RT pada awal Mei.
“Saya harap, seluruh RT untuk sedikit bersabar,” kata Trisno, Kamis (30/3).
Pihaknya akan membayar insentif RT untuk empat bulan lalu yang sempat tertunda di tahun lalu, yakni September, Oktober, November, dan Desember 2016. Selain itu, setiap RT akan menerima Rp4 juta hasil penjumlahan insentif selama empat bulan dengan menganggarkan dana sekitar Rp10 miliar.
’’Kita bayarkan empat bulan dahulu karena kita harus menyesuaikan dengan kebutuhan lainnya. Bagaimana pun ini sudah merupakan bentuk perhatian pak Wali Kota,” ucap Trisno. (TIM)
Kamis, 30 Maret 2017
Pemkot Janji Bayar Insentif RT
Reviewed by Dhe Siger
on
Maret 30, 2017
Rating: 5
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar